Berita SMKBKK SMKN 1 GambutHumasIDUKA SMKN 1 GambutInfografisKerjasamaPrestasi

PT. United Tractors Banjarmasin Realisasikan Bantuan kerjasama Non-TAB “Rumah Hidroponik” SMKN 1 Gambut

SMKN 1 Gambut, Kab.Banjar – SMKN 1 Gambut menjadi salah satu yang masuk ke dalam beberapa sekolah menengah kejuruan (SMK) binaan dari PT. United Tractors yang berada dalam wilayah sekolah binaan Kalselteng. Keberadaan SMKN 1 Gambut yang berlokasi berdekatan dengan PT. United Tractors Banjarmasin menjadikan salah satu fokus dalam menjalin kerjasama dalam bentuk mitra kerjasama Non-Teknik Alat Barat (TAB). Setelah sekian tahun menjalin kerjasamanya, kali ini PT. United Tractors Banjarmasin tetap mewujudkan konsistensinya dalam berkomitmen untuk memberikan kontribusinya terhadap dunia pendidikan yang berada pada setiap wilayah yang menjadi salah satu program pengembangan dalam upaya mewujudkan generasi muda yang berkualitas dan memiliki keterampilan yang handal dengan harapan bisa memajukan perekonomian Indonesia dimasa yang akan datang. Atas konsistensi dan komitmen inilah PT. United Tractors Banjarmasin berhasil mendorong SMKN 1 Gambut dalam keberhasilannya menerima penghargaan dibidang lingkungan hidup berupa penghargaan Piala Adiwiyata Mandiri Tingkat Nasional dan beberapa penghargaan lainnya yang menyangkut budaya lingkungan dan sekolah bersih serta sejuk dan nyaman. Untuk itu PT. United Tractors Banjarmasin tetap terus menerus berupaya mendorong prestasi SMKN 1 Gambut melalui program kerjasama non-TAB ini dalam pencapaian lebih lanjut dengan memberikan bantuan “Rumah Hidroponik” sebagai pengembangan budaya lingkungan yang memiliki nilai ekonomis sehingga dapat diedukasikan kepada siswa-siswi SMKN 1 Gambut sebagai keterampilan selain keterampilan kejuruan yang dimiliki.

Pada kegiatan serah terima bantuan dan peletakan batu pertama “Rumah Hidroponik” serta penyerahan MOU kerjasama dari PT. United Tractors Banjarmasin hadir secara langsung yang di wakilkan oleh Adthyia Pratomo S selaku Administration Department Head, F. Sony Indra, ESR Department Head PT. United Tractors Banjarmasin, hadir pula Kabid PSMK Dinas Pendidikan Provinsi Kalsel Bapak Drs. H. Syamsuri, MA beserta Bapak Mispriadi Pengawas Pembina SMK Provinsi Kalimantan Selatan. Acara kegiatan ini dilaksanakan dengan meriah diawali pengalungan tanda selamat datang di SMKN 1 Gambut oleh wakil kepala sekolah dengan diiringi tarian penyambutan tamu kehormatan oleh siswi-siswi SMKN 1 Gambut, selanjutnya setelah memberikan kata-kata sambutan baik dari Kepala SMKN 1 Gambut, dilanjutkan PT. United Tractors Banjarmasin, dan di akhiri sambutan Disdik Prov. Kalsel yang diwakilkan oleh Kabid PSMK, masuklah pada serah terima penandatangan MOU kerjasama antara PT. United Tractors Banjarmasin dengan SMKN 1 Gambut dan penyerahan bantuan “Rumah Hidroponik” Adiwiyata secara simbolis sebesar 20 Juta Rupiah serta dilanjutkan dengan pengguntingan pita diikuti prosesi peletakan batu pertama atas berdirinya”Rumah Hidroponik” kerjasama PT. United Tractors Banjarmasin dengan SMKN 1 Gambut, yang dilakukan oleh perwakilan PT. United Tractors Banjarmasin, Kepala SMKN 1 Gambut dan Dinas Pendidikan Provinsi Kalsel yang diwakili oleh Kabid PSMK.

Menyambut serah terima bantuan ini Kepala SMKN 1 Gambut Ibu Syarifah Khasanah, S.Pd mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya atas komitmen kerjasama yang telah direalisasikan oleh PT. United Tractors Banjarmasin baik dalam penerimaan program Prakerin peserta didik, kerjasama perekrutan calon siswa UT School hingga bantuan Non-TAB dalam bidang lingkungan di SMKN 1 Gambut yang mana kali ini pada masa kepemimpinanya PT. United Tractors Banjarmasin tetap menunjukkan komitmennya dalam membantu program peningkatan dan pengembangan kualitas pendidikan di SMKN 1 Gambut khususnya program Adiwiyata lingkungan sehingga harapan untuk mendapatkan capaian prestasi sekolah selanjutnya dapat diraih. Ucapan terimakasih juga disampaikan kepada Tim Adiwiyata dan Tim BKK IDUKA serta semua warga sekolah yang telah bersama-sama ikut serta dalam mewujudkan pencapaian yang selama ini telah didapatkan oleh SMKN 1 Gambut.@humas

fotodok by @infokom

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *